Kamis, 26 November 2020

KEGIATAN  LOMBA REGU PENGGALANG TINGKAT 1
GUDEP 16.057.16.058
PANGKALAN SMP N 19 PURWOREJO
TAHUN 2021


BAB I
PENDAHULUAN


A. DASAR PEMIKIRAN

Kepramukaan sebagai wadah pendidikan luar sekolah dan di luar keluarga, dilaksanakan dalam berbagai bentuk kegiatan menarik dan menantang yang dilakukan di alam terbuka dengan Prinsip Dasar dan Metode Kepramukaan.
Gerakan Pramuka menyelenggarakan berbagai kegiatan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan jiwa peserta didik sebagai upaya pencapaian tujuan akhir proses pembinaan yaitu pembentukan watak. Sesuai dengan tujuan akhir tersebut, maka salah satu kegiatan bagi Pramuka Penggalang adalah perkemahan alih golongan.

B. DASAR PENYELENGGARAAN

1. AD dan ART Gerakan Pramuka.
2. Musyawarah Gusus Depan 

C. TUJUAN

Maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan pembinaan pendidikan karakter  melalui kepramukaan adalah:
  Maksud
  Memberikan pelatihan kepada  peserta didik berkebutuhan khusus agar  
  meningkatkan kualitas karakter dan bertambah berbagai keterampilan   
  yang   dapat dijadikan sebagai bekal hidup bagi diri sendiri keluarga 
  dan masyarakat. 

  Tujuan    
  Melalui kegiatan kepramukaan:
Meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap peserta didik berkebutuhan khusus agar menjadi generasi yang memiliki berkarakter, cerdas, dan terampil; Mengembangkan minat, bakat, dan potensi peserta didik. 

D. SASARAN

1. Meningkatnya ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2. Meningkatnya rasa tanggungjawab dan rasa cinta terhadap tanah air.
3. Memperkuat tali persaudaraan dan ikut serta mengembangkan jati diri bangsa.
4. Tumbuhnya jiwa kepemimpinan dan kepercayaan diri
5. Memperoleh pengalaman dan keterampilan baru.

E. RUANG LINGKUP

Sistematika Petunjuk Pelaksanaan meliputi :
1. Pendahuluan.
2. Penyelenggaraan.
3. Kegiatan
4. Penutup

BAB II
PENYELENGGARAAN


NAMA KEGIATAN
LOMBA REGU PENGGALANG TINGKAT 1 TAHUN 2021
 
A. WAKTU PELAKSANAAN
LOMBA REGU PENGGALANG TINGKAT 1 TAHUN 2021
dilaksanakan pada tanggal 26 Desember 2021 
di Pangkalan  SMP Negeri 19 Purworejo

B. TEMA
“Membangun Kebersamaan dan Semangat Kebangsaan untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia”

C. PESERTA
Kelas VII SMP Negeri 19 Purworejo
Peserta Putra :    80   Anak
Peserta Putri :    112  Anak

D. SEMBOYAN
“Bagimu Negeri Jiwa Raga Kami”

E. MOTTO
 “Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan”

F. KEJUARAAN
A.   PUTRA 
Nomor GUGUS DEPAN Jumlah Nilai Juara
Urut Peserta
1. 27 REGU KIJANG 1.043 I
2. 01 REGU BADAK 953 II
3. 23 REGU ELANG 929 III


         B.   PUTRI 
Nomor GUGUS DEPAN Jumlah Nilai Juara
Urut Peserta
1. 14 Regu Mawar 1.046 I
2. 22 Regu Anggrek 1.014 II
3. 06 Regu Kamboja 998 III


J. PENUTUP
Demikian Laporan penyelenggaran lomba Tingkat 1 ini kami sampaikan, atas perhatian dan dukungannya kami ucapkan terima kasih.


Selanjutnya..